Rabu, 10 Oktober 2012

Tiga Hal Penting Menjalankan Rencana Bisnis

Sebuah bisnis yang dibutuhkan adalah mempunyai rencana yang di rancang sedemikian rupa agar dapat dilaksanakan dengan baik dan mendapatkan hasil yang menguntungkan. 

Rencana itu sendiri hanya sebuah pedoman dalam melakukan sesuatu dan hal itu di imbangi dengan aksi. Dalam merealisasikannya rencana bisnis perlu didasari langkah awal dimulai dari ide atau motivasi untuk melakukan tindakan tersebut.

Motivasi pertama yang harus di menjadi pegangan adalah jangan pernah takut gagal. Kegagalan terkadang perlu dialami sebagai bagian dari pembelajaran terhadap rencana bisnis, sehingga dapat dijadikan tinjauan atau evaluasi ketika akan melakukan tindakan berikutnya.
Tidak membiarkan ide yang didapat hingga mengendap lama merupakan pedoman kedua yang harus di perhatikan. Mengendapkan ide dalam jangka waktu lama apapun alasannya sebaiknya perlu dihindari karena itu termasuk menunda dalam membangun sebuah usaha. Tentu anda tidak mau kalau ide anda kemudian digunakan orang lain akibat terlalu lama di simpan tanpa ada realisasinya.

Pedoman ketiga adalah melakukan kebijakan frontal untuk mengubah ide atau rencana awal sebagai suatu perubahan yang diperlukan untuk mencegah pemborosan waktu dan tenaga. Tindakan itu juga harus didasari dengan melakukan percobaan dalam hitungan beberapa bulan dan analisa yang jeli.

Tiga pedoman ide dan motivasi diatas sebagai jembatan dalam menjalankan suatu bisnis agar bisa meminimalisir kendala selama melakukan realisasi nyata. Satu hal penting lagi adalah individu masing-masing pelaku bisnis juga menjadi faktor tambahan yang dapat menjadikan suatu usaha itu sukses atau malah jatuh sebelum berkembang. 

Akhirnya, semoga bisnis yang akan kita jalankan membuahkan hasil yang bermanfaat buat orang banyak.[inginbisnis.com]

Popular Posts